Terbukti

Pemuda Pancasila dan Indika Foundation Salurkan APD ke Rumah Sakit dan Puskesmas

02:24 May 21 2020 Jakarta

Pemuda Pancasila dan Indika Foundation Salurkan APD ke Rumah Sakit dan Puskesmas
Gambaran/Deskripsi Kegiatan
Majelis Pimpinan Nasional (MPN) Pemuda Pancasila bersama Indika Foundation melakukan kegiatan bakti sosial untuk beberapa rumah sakit diantaranya, RSUP Pertamina, RSUD Kebayoran Lama, RSUD Pasar Rebo, RSUD Pasar Minggu dan berakhir di RSUP Fatmawati.

Bakti sosial tersebut dilakukan dengan memberikan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) lengkap berupa baju hazmat, google (kacamata), handscoon (sarung tangan), faceshield, shoe cover, masker KN95, hand-sanitizer dan hydromamma.

Dalam kesempatan itu, Ketua Gugus Tugas Nasional Task Force Kemanusiaan COVID-19 yang juga Sekjen MPN Pemuda Pancasila, Arif Rahman, menyerahkan secara langsung bantuan kepada pihak RSUP Fatmawati yang diwakili salah satu Direktur Medik dan Perawatan, Dr. Loli J. Simanjuntak, SpPD, MARS.

“Bantuan ini diharapkan dapat membantu petugas untuk berjuang memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Ini salah satu program kita, yaitu Pemuda Pancasila Peduli, dan kami turut berperan aktif memerangi Covid-19,” ujar Arif Rahman, Senin (18/5/2020).

Dikatakan Arif, bahwa apa yang dilakukan MPN Pemuda Pancasila dan Indika Foundation adalah bagian dari upaya aktif mereka mendukung pemerintah dalam penanganan wabah Covid-19.

“Ini merupakan gerakan untuk mendukung pemerintah dan memberikan yang terbaik untuk bangsa dan negara ini, serta kami memberikan bantuan karena tanggung jawab semua sebagai warga negara, dan Covid-19 ini adalah musuh bersama,” kata Arif.

Sementara, Direktur Medik dan Perawatan RSUP Fatmawati, Dr. Loli J. Simanjuntak, SpPD, MARS. mengucapkan terima kasih atas bantuan dari Ormas Pemuda Pancasila. Karena sangat terbantu dengan adanya bantuan APD ini.

“Pemberian bantuan lengkap APD ini akan dimanfaatkan untuk bekal kinerja RSUP Fatmawati saat melakukan penanganan dan pelayanan masyarakat”, pungkas Dr. Loli J. Simanjuntak. [REL]
Data Tambahan
Nama Lembaga/Organisasi: MPN PEMUDA PANCASILA
Nama Narahubung/Penanggungjawab: Arif Rahman

Kepercayaan: UP DOWN 0

Informasi Aksi lainnya

NON MEDIS (LOGISTIK_JAKARTA)

08:00 Mar 18, 2020

Jakarta, 0 Kms

[TESTING] Test date format

20:12 Apr 15, 2020

Jakarta, 0 Kms

Memberikan tissue air mineral sebagi sanitizer

21:03 Apr 01, 2020

Jakarta, 0 Kms

ingin jadi relawan

10:19 Apr 01, 2020

Jl. Taruna Jaya Cibubur, 0 Kms

Pembagian Sembako Berkala

06:51 Mar 31, 2020

Samping stasiun Mangga Besar, Jl. Karang Anyar No.1, Jakarta Pusat, 0 Kms